Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Fakta Menarik Pada Hari Raya Idul Fitri

http://karangtarunabhaktibulang.blogspot.com/2014/07/6-fakta-menarik-pada-hari-raya-idul.html
Sudah satu bulan umat islam menjalankan kewajiban puasa ramadhan yakni menahan lapar dan haus mulai dari terbitnya fajar shodiq sampai terbenamnya matahari. Segala aktifitas lain terkait puasa juga sudah dilaksanakan seperti tarawih, tadarus alqur'an, sholat malam ataupun zakat. Setelah itu tibalah moment terindah untuk merayakan kemenangan di hari penuh rahmat, barakah, dan hidayah alloh s.w.t yakni hari raya idul fitri.

Ragam kegiatan pun dilakukan untuk memenuhi kebutuhan menyambut datangnya hari kemenangan. Jika kita sering melihat dan mendengar tayangan di media televisi yang identik dengan berita persiapan menyambut lebaran seperti iklan makanan lebaran, acara religi, sampai berita seputar arus mudik, maka disini ada informasi terkait fakta menarik pada hari raya idul fitri.

Fakta dimana akan sering, bahkan selalu kita jumpai selama hari raya idul fitri seperti pakaian, makanan, minuman, suasana atau kebiasaan yang dilakukan umat islam untuk merayakannya. Apa saja fakta menarik tersebut, berikut sedikit informasi yang bisa kami bagikan:

1. Pakaian Baru
Sudah tidak asing lagi bagi kita yang sering melihat tampilan baju baru, celana baru, peci baru, sandal baru, mukenah baru, sarung baru ketika sholat idul fitri atau pada saat berkunjung silaturrahim ke sanak famili.

2. Hidangan Aneka Kue
Ketika berkunjung ke tetangga, atau saudara, pasti kita akan melihat begitu banyak aneka jajanan di meja ruang tamu yang disuguhkan. Terkadang kue yang terlihat begitu lezat tidak semua bisa termakan habis oleh tamu yang datang, malah habis oleh tuan rumah sendiri. Meskipun begitu Hidangan pada hari lebaran bisa dibilang "Wajib" ada.

3. Bersalam - salaman
Dengan baju baru banyak terlihat suasana ceria dan ramai di kampung halaman oleh tetangga atau keluarga untuk saling memaafkan di hari lebaran.

4. Volume Kendaraan Naik
Jalan raya akan tampak dipadati oleh pemudik atau pengendara lain menuju keluarga, guru, atau teman yang berada jauh dari tempat tinggalnya,

5. Ketupat Lontong
Biasanya akan kita jumpai 5 hari setelah lebaran berlalu. Ketupat lontong lebih terasa nikmat jika dihidangkan bersama kuah lodeh, kare atau soto.

6. Takbiran
Meskipun kebijakan pemerintah baru-baru ini melarang adanya kegiatan takbir keliling menggunakan kendaran, masih banyak kreatifitas yang dilakukan umat islam utnuk meramaikan datangnya  hari raya idul fitri. Salah satu bentuk takbiran bisa dengan cara takbir keliling berhadiah, yakni dengan cara memutari kampung halaman sambil membawa obor dan melantunkan lafadz takbir dari satu tempat ke tempat yang sudah ditentukan panitia. Biasanya kegiatan positif ini diadakan oleh remaja masjid dibantu pemuda karang taruna dan LSM yang ada di masyarakat.

Post a Comment for "6 Fakta Menarik Pada Hari Raya Idul Fitri"